Minggu, 17 Desember 2023

Siapa yang lebih berbahaya, HACKER ATAU CRACKER ?

 Author : Angkasa


HACKER VS CRACKER


Tahun 2022 lalu kita sering mendengar berita terkait hacker Bjorka yang bahkan menjadi trending topic dan menghebohkan Indonesia. Ia diduga meretas dokumen penting masyarakat Indonesia sampai data pribadi Presiden Jokowi dan BIN (Badan Intelejen Nasional). Selain Bjorka, ternyata ada banyak hacker Indonesia yang menghebohkan Indonesia bahkan dunia internasional. Seperti di tahun 2019, Putra Aji Adhari, hacker asal Jakarta Selatan berhasil menembus situs bank dalam negeri dan menerobos situs NASA. Karena keahliannya itu, anak muda jenius ini pernah diajak bekerja sama oleh salah satu start-up untuk memegang posisi Chief Technology Officer (CTO).

Hacker merupakan istilah yang populer dalam dunia peretasan data, namun ada istilah lain yang cukup populer dalam dunia peretasan yaitu Cracker. Meski terkesan sama, namun keduanya memiliki perbedaan dari segi cara kerja dan tujuannya. Masih banyak orang yang belum tahu perbedaan hacker dan cracker, bahkan kerap terbalik dalam memaknainya. Perbedaan hacker dan cracker ada pada tujuannya. Jika cracker melakukan peretasan untuk tujuan kejahatan. Sementara peretasan yang dilakukan hacker bukan untuk tujuan kejahatan.  

 Hacker adalah orang yang mempelajari, menganalisis, memodifikasi, menerobos masuk ke dalam komputer dan jaringan komputer, baik untuk keuntungan atau dimotivasi oleh tantangan. (wikipedia) Hacker ini mempunyai keinginan untuk mengetahui secara mendalam mengenai kerja suatu sistem, komputer atau jaringan komputer, sehingga menjadi orang yang ahli dalam bidang penguasaan sistem, komputer atau jaringan komputer. Istilah hacker yang sering kita salah artikan mengenai hal-hal yang merusak/ hack seperti hack facebook, hack email, hack jaringan dan lain-lain. Tetapi sebetulnya Hacking adalah Ilmu seni, seni keamanan jaringan komputer.

 Sedangkan saudara kembar si Hacker adalah si Cracker. Cracker adalah sebutan untuk mereka yang masuk ke sistem orang lain dan cracker lebih bersifat destruktif, biasanya di jaringan komputer, mem-bypass password atau lisensi program komputer, secara sengaja melawan keamanan komputer, men-deface (merubah halaman muka web) milik orang lain bahkan hingga men-delete data orang lain, dan mencuri data dari sistem.

 Jadi Hacker adalah orang yang mengetahui apa yang dilakukannya, menyadari seluruh akibat dari apa yang dilakukannya, dan bertanggung jawab atas apa yang dilakukannya. Sementara Cracker adalah orang yang tahu apa yang dikerjakannya, tetapi seringkali tidak menyadari akibat dari perbuatannya. Dan ia tidak mau bertanggung jawab atas apa yang telah diketahui dan dilakukannya itu.

 

Sumber :

https://www.djkn.kemenkeu.go.id/kanwil-rsk/baca-artikel/15422/Perbedaan-Hacker-dan-Cracker.html

https://sim.ubaya.ac.id/hacker-dan-cracker/


Fitur baru Threads Instagram

Author : Angkasa


THREADS

Fitur Threads Instagram cukup beragam dan memiliki fungsi berbeda. Threads merupakan aplikasi pesan instan yang baru-baru ini dikembangkan oleh Instagram. Threads dirancang khusus untuk berinteraksi dengan teman terdekat pengguna. Threads adalah aplikasi yang memungkinkan pengguna untuk membagikan video, foto, pesan, video dan status secara eksklusif kepada teman. Melalui Threads, pengguna bisa berkomunikasi secara mudah bersama orang yang paling penting di dalam hidup, mengungkapkan momen sehari-hari hingga melihat apa yang sedang dilakukan. 

Dalam dunia digital, mengorganisir konten dan membagikannya kepada orang lain menjadi suatu hal penting. Hadirnya aplikasi Threads Instagram membuat tugas tersebut menjadi mudah dan menyenangkan. Meta seolah memanfaatkan momen dengan merilis Threads, sebuah aplikasi "pembunuh" Twitter yang diluncurkan di tengah gonjang-ganjing aplikasi tersebut di bawah kepemimpinan Elon Musk.  Threads bisa disebut kloning Twitter berbasis teks dari Instagram, jejaring sosial yang dibeli Facebook lebih dari satu dekade lalu dan menjadi aplikasi paling populer di dunia untuk berbagi foto dan video. 

Aplikasi Threads mudah diunduh di toko aplikasi, dan pengguna hanya perlu beberapa klik untuk mereplikasi akun Instagram mereka di platform baru. Ini telah mendorong Threads menjadi aplikasi unduhan tercepat yang pernah ada di toko aplikasi Apple. Akun terverifikasi di Instagram juga secara otomatis diverifikasi di Threads. Namun hati-hati jika Anda ingin menghapus akun Threads, secara otomatis akun Instagram juga akan terhapus.

Sumber :

https://katadata.co.id/agung/lifestyle/64ae680362974/6-fitur-threads-instagram-dan-cara-mudah-mendaftar-akunnya#google_vignette

https://www.cnbcindonesia.com/tech/20230707105732-37-452204/penjelasan-lengkap-threads-instagram-jangan-ketinggalan

Kominfo melakukan pemblokiran pada STEAM

 Author : Angkasa


STEAM
Platform layanan distribusi video game, Steam, resmi diblokir Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) pada Sabtu (30/7/2022). Pemblokiran ini merupakan buntut aturan Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE) Lingkup Privat. Steam sendiri bukanlah platform yang asing bagi pemain ataupun pengembang (developer) gim di Indonesia. Terdapat sejumlah pengembang gim Indonesia yang mendistribusikan karya mereka di platform tersebut.

Kementerian Komunikasi dan Informatika benar memblokir sejumlah penyelenggaraan sistem elektronik di Indonesia yang belum juga mendaftar ulang mengikuti aturan PSE Lingkup Privat. Sejumlah website dan platform bermain game seperti Steam dan Epic Games termasuk yang menerima 'sanksi' itu.

Menurut informasi dari Akun Team Secret di Twitter dan juga laporan dari gamerbraves.com, para pengguna asal Indonesia telah ditolak aksesnya. Meski para pengguna kemudian, disebutkan, menemukan alternatif untuk melewatinya dengan mengubah DNS mereka atau menggunakan jaringan VPN.

Kebanyakan situs yang tidak bisa dibuka menampilkan notifikasi koneksi tidak aman. Platform Origin, misalnya, memuat tulisan, "this site can't be reached".

Sumber :
https://tekno.tempo.co/read/1617387/begini-pengguna-steam-dan-platform-gaming-terdampak-blokir-kominfo
https://www.kompas.tv/tekno/314282/steam-diblokir-kominfo-ini-deretan-developer-gim-indonesia-dan-karyanya-di-platform-tersebut?page=all#:~:text=YOGYAKARTA%2C%20KOMPAS.TV%20%2D%20Platform,30%2F7%2F2022).

HYPPE Media Sosial Karya Anak Bangsa

Author : Angkasa


 

HYPPE


 

Media Sosial (Medsos) menjadi wahana digital yang paling banyak digunakan para user. Tidak hanya sebagai hiburan, tapi medsos sudah menjadi ladang bisnis dan media promosi yang semakin efektif. Sayang, sulit menemukan aplikasi medsos lokal yang bisa bersaing di tingkat global. Peluang ini kemudian dimanfaatkan PT Hyppe Teknologi Indonesia dengan menghadirkan aplikasi medsos Hyppe yang dirilis pada akhir 2020.


PT. Hyppe Teknologi Indonesia, perusahaan pengembangan perangkat lunak mobile yang menghadirkan aplikasi media sosial Hyppe, yang dirancang untuk menjadi wadah para pembuat konten dalam fitur sosial digital pada satu aplikasi. Kehadiran Hyppe berangkat dari sulitnya menemukan aplikasi media sosial buatan lokal yang bisa ikut meramaikan bisnis jejaring sosial di Tanah Air bersama para raksasa digital lainnya. Namun juga mampu bersaing di tingkat global. Hyppe diklaim memiliki kelebihan dari platform lain, yakni penggabungkan teknologi fingerprint combat dan blockchain.


Hyppe adalah platform media sosial yang dirancang untuk menjadi wadah para pembuat konten dalam fitur social digital dalam satu aplikasi. YouTube, Facebook, Instagram, Twitter, dan Tik Tok adalah media sosial dan aplikasi komunikasi yang paling banyak digunakan di Indonesia. Hyppe menggabungkan teknologi fingerprint combat dan blockchain untuk menjaga kepemilikan konten dari pembajakan dan kemungkinan pembuat konten untuk membeli dan menjual konten di dalam aplikasi.


Di dalam Hyppe ada 10 unit bisnis yang nantinya hadir sebagai fitur yang bisa dimanfaatkan pengguna. Semuanya adalah HyppeVid (large video content/landscape video), HyppeDiary (short video content/portrait video), HyppeStory (flash stroy), HyppeChat (chatting platform/avatar chat), dan HyppeCompetition (competition platform). Kemudian ada HyppeSound (audio content & music player), HyppePic (photo/image content), HyppeScript (documents content/text format), HyppeLive (live streaming platform), dan HyppeGames (interactive/online games).


Nantinya pengguna bisa menjadi content creator dan memonetisasi konten yang mereka buat. Kehadiran teknologi blockchain dan fingerprint combat diklaim mampu melindungi hak kepemilikan konten yang diunggah ke Hyppe.


 


Sumber :


https://www.medcom.id/teknologi/news-teknologi/ZkeBxYrK-hyppe-aplikasi-media-sosial-buatan-lokal


https://kabar24.bisnis.com/read/20210721/16/1419990/mengenal-hyppe-teknologi-startup-lokal-yang-garap-ekonomi-kreatif


https://infobrand.id/segera-rilis-medsos-karya-anak-bangsa-bernama-hyppe.phtml

 

 


Jumat, 15 Desember 2023

Sejarah perkembangan YouTube

Author : Angkasa


YouTube

Sejarah Perkembangan YouTube
Youtube adalah platform online yang menampilkan banyak video dari berbagai daerah, pertumbuhan YouTube saat ini semakin pesat yang didorong oleh perkembangan teknologi yang sangat pesat. Youtube sendiri telah berkembang pesat di seluruh dunia, khususnya di Indonesia dalam beberapa tahun terakhir. Hal ini dapat dibuktikan dengan data dari ComScore (lembaga resmi yang menganalisis pengunjung website di Indonesia dari AS) yang menunjukkan bahwa lebih dari 93 juta unique viewers di Indonesia (di atas 18 tahun) menonton video di Youtube setiap bulannya.

Pada tahun 2020. Jumlah ini tercatat meningkat menjadi 10 juta dibandingkan tahun sebelumnya. Dan jumlah jam konten yang diunduh dari Indonesia meningkat lebih dari dua kali lipat dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Menurut hasil survey, 94% pengguna Indonesia mengatakan Youtube menjadi tujuan awal mereka ketika mencari konten video.

Perkembangan YouTube mulai bersaing dengan televisi sebagai media yang masih bisa diakses oleh masyarakat Indonesia. Pengguna Youtube di Indonesia sering menggunakan platform tersebut untuk menonton konten yang belum pernah mereka lihat secara langsung saat ditayangkan di TV. Namun, televisi kini terlibat dalam pembuatan konten Youtube, mereka mengupload ke Youtube video yang telah mereka tayangkan di televisi, dengan tujuan agar masyarakat dapat menonton acara TV yang tidak memiliki waktu menonton.

Sejauh ini, YouTube telah mengalami banyak perkembangan dalam hal fitur-fiturnya. Fitur Youtube telah dikembangkan untuk membantu pengunjung merasa lebih nyaman dan dapat lebih mudah mengakses apa yang diperlukan. Berikut beberapa fitur yang dimiliki YouTube saat ini :

1. Video Anotasi

Video anotasi adalah video yang bisa diklik bagian atas atau samping video yang sedang diputar. Biasanya, video anotasi merupakan video yang masih berkaitan dengan video yang sedang diputar. Fitur ini banyak digunakan oleh pengunggah video agar semakin banyak orang menonton video yang diunggahnya. 

2. Autoplay

Fitur autoplay termasuk fitur baru yang dikeluarkan oleh youtube. Ketika seseorang telah selesai menonton suati video, algoritma youtube akan mengarahkan penonton ke video yang selanjutnya yang memiliki tema berkaitan dengan video yang ditonton sebelumnya.

3. Kecepatan Video

YouTube memungkinkan kita unutk mempercepat atau memperlambat kecepatan video yang diputar sesuai dengan preferensi pengunjung, fitur ini sangat bermanfaat untuk penonton yang kesulitan mengikuti jalannya video.

4. Unduh Video

Fitur baru untuk bisa mendownload video yang ada di youtube ini sangat bermanfaat bagi para pengguna youtube, fitur ini digunakan untuk menyimpan video untuk diputar ulang atau ditonton kembali di kesempatan yang lain.

Dengan segala perkembangan dan fitur yang mearik Youtube juga memiliki kelebihan beserta kekurangannya, YouTube mempunyai kelebihan seperti menjadi sumber informasi yang up to date dan media promosi terbaik. Dengan banyaknya variasi konten dan pembuat konten itu sendiri membuat kita sulit untuk dapat memilih mana konten yang layak ditonton seperti hoax dan konten yang tidak layak ditonton oleh anak-anak.

Sumber: 

https://student-activity.binus.ac.id/himstat/2021/05/21a8/

https://www.kompasiana.com/jafar50158/5fb4ea5e8ede48093c6ead83/perkembangan-youtube-di-indonesia

https://www.jurnalponsel.com/pengertian-youtube-manfaat-dan-fitur-fitur-menarik-di-youtube/

https://dianisa.com/pengertian-youtube/